Editor : Official SMA Negeri 1 Mataram
Minggu, 09 April 2023.
MATARAM (SMANSANTR) – Sabtu kemarin telah terlaksana penyaluran zakat fitrah dari SMA Negeri 1 Mataram kepada warga sekolah dan di luar warga sekolah. (08/04/23)
Kegiatan ini merupakan agenda rutin Smansa, khususnya Remaja Musholla Al-Muhsinin (Remush) dalam melengkapi rukun Islam ke-3 di bulan suci Ramadhan.
Rasulullah SAW dalam haditsnya yang dinarasikan Ibnu ‘Umar RA, bersabda,
بُنِيَ الإِسْلاَمُ عَلَى خَمْسٍ : شَهاَدَةِ أَنْ لاَ إِلهَ إِلاَّ اللهُ وَأَنْ مُحَمَّدًا رَسُولُ اللهِ وَإِقاَمِ الصَّلاَةِ وَإِيْتاَءِ الزَّكَاةِ وَصَومِ رَمَضَانَ وَحَجِّ البَيْتِ لِمَنِ اسْتَطَاعَ إِلَيْهِ سَبِيْلأ
Artinya: “Islam dibangun di atas lima perkara: syahadat bahwa tidak ada Rabb yang haq selain Allâh dan bahwa Muhammad adalah utusan Allah, menegakkan shalat, menunaikan zakat, berpuasa Ramadhan dan haji ke Baitullah bagi siapa yang mampu,” (HR Muttafaqun ‘alaihi).
Sebanyak 264 kantung beras dengan berat 2.6 kg per kantung berhasil dikumpulkan. Beras tersebut dibeli menggunakan uang zakat yang dikumpulkan oleh peserta didik Smansa melalui koordinator guru agama Islam dan panitia Remush.
Penyerahan secara simbolis diwakilkan oleh Wakil Kepala Sekolah Bidang Humas, Mas’ud, S.E., Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan, Muhammad Ridwan, M.Fis., Kepala Perpustakaan, Hamdi Al Gazali, S.Pd., Guru Agama Islam H. Syiaruddin, S.Ag., dan Halwan Syukri, S.Pd.I.
Zakat tersebut didistribusikan kepada warga sekolah dan warga di luar sekolah. Sebanyak 40 bungkus diserahkan kepada GTT dan PTT, 14 bungkus untuk bapak/ibu tukang, 30 bungkus untuk peserta didik kurang mampu, 140 bungkus untuk warga Kekalik, dan 40 bungkus untuk warga Dasan Agung.
Seperti yang diketahui bahwa zakat merupakan perintah Allah SWT yang sangat mulia sebagai bentuk syukur atas nikmat-Nya dan sebagai cara menyucikan diri dari dosa.
Dalam Q.S. At Taubah ayat 103 disampaikan bahwa,
خُذْ مِنْ أَمْوَالِهِمْ صَدَقَةً تُطَهِّرُهُمْ وَتُزَكِّيهِمْ بِهَا وَصَلِّ عَلَيْهِمْ ۖ إِنَّ صَلَاتَكَ سَكَنٌ لَهُمْ ۗ وَاللَّهُ سَمِيعٌ عَلِيمٌ
Artinya: “Ambillah zakat dari harta mereka, guna membersihkan dan menyucikan mereka, dan berdoalah untuk mereka. Sesungguhnya doamu itu (menumbuhkan) ketenteraman jiwa bagi mereka. Allah Maha Mendengar, Maha Mengetahui.”
Dalam kesempatan ini, Halwan menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah momentum untuk mendidik diri, khususnya para siswa, mengenai pentingnya berbagi kepada sesama yang membutuhkan, demi terjalinnya hubungan kemanusiaan dan hubungan keagamaan antara umat Islam.